RENUNGAN AKHIR TAHUN...
- sekitar kurang lebih 364 hari dalam 1 tahun, berapa hari yg kita pake untuk mainin musik rock, metal, jazz, pop, reggae, punk, koplo, dll ? hitung apakah sempat menyisakan waktu untuk menunaikan sholat 5 waktu, jika tidak, maka sesungguhnya hari-hari kita itu isinya 'api' semua, dan nanti kelak di yaumil akhir akan ditunggu 'api' juga...
- sekitar kurang lebih 48 minggu dalam 1 tahun, berapa minggu yg kita pake untuk melangkahkan kaki ke tempat2 konser, festival, cafe, dll ? hitung, apakah sempat menyempatkan kaki melangkah ke mesjid untuk menunaikan sholat, jika tidak, maka minggu-minggu kita itu beserta semua langkah kaki sesungguhnya sedang berjalan diatas ‘tumpukan bara api’, dan nanti kelak di yaumil akhir akan ditunggu ‘bara api’ juga…
- sekitar kurang lebih 12 bulan dalam 1 tahun, berapa bulan yg kita pake untuk melancarkan segala macam teknik musikal serta merelakan kuping untuk mengulik ribuan lagu/musik ? hitung, apakah sempat kita mau melancarkan bacaan quran atau mendengarkan bacaan quran, jika tidak, maka bulan-bulan kita itu sesungguhnya berisi banyak kesia-siaan, dan kelak di yaumil akhir akan digolongkan kedalam golongan orang yg sia-sia, makhluk yg percuma, dan harus ‘direbus’ didalam ‘tungku’ yg berapi-api sebagai ganjarannya…
na’udzubillahi min dzalik…
**semoga bisa menjadi RENUNGAN YG BERMANFAAT untuk diri sendiri, maupun umumnya kita semua… aamiiin ya robb…
Wah ane jadi tersentuh ni baca yg ni.. mksih renungannya gan...
BalasHapusWah terima kasih bnyak gan ..
Hapus